Wamenag Ungkap Kepedulian Prabowo yang Jarang Diketahui Publik

  • Bagikan
Kolase foto Romo HR Muhammad Syafii dan Prabowo Subianto Tangkap Layar YouTube Merry Riana
Kolase foto Romo HR Muhammad Syafii dan Prabowo Subianto Tangkap Layar YouTube Merry Riana

KAMAKAMU – Wakil Menteri Agama Republik Indonesia, Romo HR Muhammad Syafi’i, mengungkap sisi humanis dan perhatian besar yang dimiliki Presiden Prabowo Subianto. Pengalaman pribadinya mengisahkan kepedulian mendalam Prabowo terhadap kondisi keluarga para koleganya.

Dalam wawancara di kanal YouTube Merry Riana pada Jumat 17 Januari 2025, Romo menceritakan momen emosional saat Prabowo mengetahui istrinya menderita kanker stadium empat.

Kisah Sukses Pengusaha Asesoris Mobil di Jakarta

“Suatu malam dia undang saya ke rumah, kemudian kami mengobrol,” ujar Romo.

Prabowo dengan penuh perhatian menanyakan kondisi keluarga Romo, terutama sang istri yang sedang berjuang melawan kanker. Ketika mengetahui situasi tersebut, Prabowo langsung mengambil tindakan cepat dengan memerintahkan sekretaris pribadi serta ajudannya untuk menghubungi dokter terbaik, termasuk Prof. Terawan yang saat itu berada di luar negeri.

Kepedulian Prabowo yang Tulus

Menurut Romo, reaksi Prabowo menunjukkan sifat aslinya yang penuh empati.

“Di situ kita melihat sifat aslinya beliau. Berdiri dari duduknya, seperti mendengar berita yang sakit itu adiknya atau anak kandungnya,” ungkap Romo.

Tak hanya itu, Prabowo juga memerintahkan agar istri Romo diterbangkan ke Jakarta untuk mendapatkan perawatan intensif di RSPAD Gatot Subroto.

“Waktu itu dia masih di Menteri Pertahanan. Perintah Menteri Pertahanan, pulang. Besok harus sampai ke RSPAD,” jelas Romo.

Bahkan, seluruh biaya perawatan selama dua bulan di RSPAD ditanggung langsung oleh Prabowo.

“Dia pesan ke Prof Terawan, Romo tidak boleh keluar uang, semuanya atas nama saya,” tambahnya.

Bantuan hingga Akhir Hayat

Ketika istri Romo meninggal dunia pada 26 Desember, Prabowo kembali menunjukkan kepeduliannya dengan memastikan jenazah dan keluarga dapat kembali ke Medan meski musim Natal menyebabkan penerbangan penuh.

“Dia perintahkan ajudannya memastikan semua terurus sebelum jenazah dan keluarga sampai di Medan,” kata Romo.

Tak berhenti di situ, Prabowo juga terus memberikan dukungan emosional kepada Romo yang saat itu sedang menghadapi situasi sulit, termasuk kegagalan di Pemilu Legislatif. Prabowo tetap menjaga komunikasi dan mengajak Romo untuk bergabung dalam pemerintahan.

Pemimpin yang Setia pada Janji

Romo menegaskan bahwa Prabowo adalah sosok pemimpin yang setia pada janji serta selalu mengingat teman-temannya.

“Dia selalu ingat teman dan tidak pernah menyalahi janji. Itu sisi-sisi Prabowo yang banyak orang gak tahu,” tuturnya.

Ketika masa jabatan Romo sebagai anggota legislatif berakhir, Prabowo memintanya bergabung dalam kabinet sebagai Wakil Menteri Agama. Keputusan ini menjadi bukti nyata bagaimana Prabowo menghargai loyalitas dan hubungan personal dengan koleganya.

Gambaran Seorang Pemimpin

Di akhir ceritanya, Romo memberikan gambaran tentang karakter Presiden Prabowo Subianto.

“Saya selalu tanya, cari dulu temannya yang jadi musuh, sekarang jadi musuh? Gak ada. Dulu musuhnya, sekarang temannya. Dulu temannya, sekarang sahabatnya. Dulu sahabat, sekarang keluarganya. Itulah pemimpin Indonesia, Prabowo Subianto,” tutupnya.*

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

+ 59 = 69
Powered by MathCaptcha