Pencuri Spion Tewas Usai ‘Adu Banteng’ dengan Tiang Listrik 

  • Bagikan
Ilustrasi Maling
Ilustrasi Maling / Pixabay Mohammad_Hassan

KAMAKAMU – Peristiwa tragis yang melibatkan dua orang diduga pelaku pencurian spion mobil terjadi di sisi tol Cakung, Jakarta Timur.

Insiden maut itu terjadi pada Minggu, 4 Agustus 2024 sekitar pukul 09.35 WIB.

Nahasnya, salah satu dari dua pelaku tewas setelah menabrak tiang saat berusaha kabur dengan sepeda motornya.

Lihat Banser Amankan Pendemo di PBNU, Pengamat: itu Tugas Polisi!

Kapolsek Cakung, Kompol Panji Aji Candra, menjelaskan bahwa insiden bermula ketika kedua pelaku berhasil mengambil spion mobil.

Dua pelaku tersebut hendak melarikan diri dari kejaran warga yang menciduk aksi mereka berdua.

Aksi dua orang itupun langsung disadari oleh warga sekitar yang kemudian berteriak, “Maling!”

Mendengar teriakan tersebut, para pelaku panik dan langsung tancap gas dengan sepeda motor.

“Saat mereka berhasil mengambil spion tersebut, salah satu warga meneriaki mereka dengan teriakan maling. Kemudian pelaku berusaha kabur dengan menggunakan sepeda motor,” ungkap Panji Candra dalam keterangan pers yang dikutip pada Selasa 6 Agustus 2024.

Dalam upaya melarikan diri dengan kecepatan tinggi, pelaku kehilangan kendali.

Mereka kemudian menabrak tiang serta trotoar di sepanjang jalan.

Kecelakaan tersebut mengakibatkan salah satu pelaku tewas di tempat.

Sementara pelaku lainnya dalam kondisi kritis dan segera dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan intensif.

“Satu orang pelaku meninggal di tempat, dan satu orang lagi dibawa ke RS dalam keadaan kritis,” tambah Panji.

Kasus pencurian spion mobil ini kini ditangani oleh Polsek Cakung.

Sementara itu, penanganan kasus kecelakaan sepeda motor tersebut dilakukan oleh Satlantas Polres Jakarta Timur.

Polisi terus melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap kronologi kejadian dan kemungkinan keterlibatan pelaku lainnya dalam jaringan pencurian spion mobil di wilayah tersebut.

Masyarakat diimbau untuk tetap waspada dan segera melaporkan kepada pihak berwajib jika menemukan aksi-aksi mencurigakan di lingkungan sekitar demi menjaga keamanan dan ketertiban bersama.*

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

÷ 9 = 1
Powered by MathCaptcha