Peluang Usaha Ternak Menguntungkan di Lahan Sempit, Cocok untuk Perkotaan!

  • Bagikan
Ilustrasi ternak ikan doc RRI
Ilustrasi ternak ikan doc RRI

KAMAKAMU – Banyak orang beranggapan bahwa usaha ternak hanya bisa dikembangkan di daerah pedesaan yang memiliki lahan luas.

Namun, anggapan ini tidak sepenuhnya benar. Ada beberapa jenis usaha ternak yang menguntungkan di lahan sempit dan cocok dikembangkan di daerah perkotaan.

Memulai usaha budidaya di lahan sempit memerlukan pertimbangan yang matang. Ada banyak sekali yang layak dikembangkan, berikut adalah beberapa daftar peluang usaha ternak yang cocok di lahan sempit.

10 Ide Usaha Aneka Keripik yang Menjanjikan untuk Kamu Coba

1. Ternak Burung Kicau dan Ayam Hias

Dilansir dari YouTube Bisnis Bagus Ada puluhan bahkan ratusan spesies burung kicau yang ada di dunia. Usaha ternak burung memiliki peluang yang begitu menjanjikan dan layak untuk dikembangkan.

Untuk kamu yang menyukai binatang peliharaan, maka usaha ini adalah pilihan terbaik. Hampir sama dengan burung kicau, ayam hias juga termasuk hewan peliharaan.

Usaha ternak ayam hias mempunyai potensi yang cukup baik. Ada banyak sekali ras ayam hias yang populer, di antaranya adalah ayam serama, ayam ketawa, ayam cemani, ayam hutan, dan sebagainya.

Kemudian, yang membuat peluang budidaya ayam hias begitu menjanjikan ialah dari segi permintaan di mana terdapat banyak sekali penghobi ayam hias dan mereka membutuhkan supplier.

Jadi, tujuan utama dari membangun bisnis ternak ayam hias adalah untuk memenuhi permintaan para penghobi ayam hias itu sendiri.

2. Ternak Ikan Hias dan Ikan Cupang

Usaha ternak ikan hias sekarang menjadi begitu populer dan bisa dianggap sebagai tren bisnis peternakan yang menjanjikan.

Budidaya ikan hias tidak memerlukan lahan yang luas. Hal ini menyebabkan banyak orang mulai mencoba menekuni usaha ini.

Selain itu, ikan cupang adalah salah satu jenis ikan hias yang mudah dibudidayakan. Alasan kenapa ternak ikan cupang sangat menguntungkan ialah karena modal untuk membuka usaha ini tidak terlalu besar. Bahkan, kamu bisa melakukan budidaya ikan cupang dengan menggunakan akuarium.

3. Ternak Ayam Bangkok

Ayam Bangkok adalah ras ayam aduan yang populer dan dipakai untuk kontes ayam.

Pastinya, masih banyak yang belum tahu kalau ternak ayam Bangkok ternyata memiliki peluang yang menjanjikan.

Walaupun saat ini kita sudah berada di zaman modern, tapi peminat ayam Bangkok aduan masih terus bertambah.

4. Ternak Jangkrik dan Kroto

Belakangan tahun ini sudah banyak orang yang membuktikannya, bahkan ada beberapa kelompok yang membentuk satu kesatuan dengan memulai usaha ternak jangkrik.

Kamu dapat memenuhi kebutuhan konsumen, misalnya para penghobi burung kicau. Kemudian, ada beberapa pihak yang menjadikan jangkrik sebagai olahan makanan. Selain itu, kroto adalah larva atau telur dari semut rangrang.

Tentunya, di Indonesia tidaklah sulit untuk mencari semut rangrang. Mereka biasa hidup di hutan atau di perkebunan kopi. Bagi mereka para peternak burung dan pembudidaya ikan, menggunakan kroto sebagai pakan guna meningkatkan kualitas ternaknya. Hal ini membuat peluang ternak kroto menjadi sangat menjanjikan.

5. Ternak Burung Puyuh dan Ikan Lele

Burung puyuh merupakan ras burung yang biasa dibudidayakan untuk diambil telurnya. Di Indonesia sudah banyak penggiat usaha ternak burung puyuh.

Meskipun demikian, usaha ini masih membuka celah lebar bagi kamu untuk menekuninya. Usaha ini sebenarnya layak dikembangkan di lahan yang sempit.

Kamu dapat membudidayakan burung puyuh di halaman belakang rumah. Selain itu, sekarang ikan lele sudah mulai dibudidayakan di lahan yang secukupnya.

Jika dulu lele hanya bisa dikembangbiakkan di kolam, maka sekarang tidak perlu repot lagi. Ternak ikan lele hanya memerlukan kolam terpal saja.

Ikan lele adalah spesies ikan yang paling tahan dalam berbagai lingkungan dan kondisi air. Ini membuat usaha ternak lele sangat cocok untuk dicoba.

6. Ternak Lebah Madu

Saat ini, harga madu semakin melonjak tajam, antara 100-200 ribu untuk ukuran botol kecil. Keuntungan budidaya lebah madu sangat banyak.

Selain modal terjangkau dan dapat dibudidayakan di lahan yang sempit, kamu juga tidak perlu repot memberikan pakan karena lebah madu akan mencari makanannya sendiri.

Beberapa daftar usaha di atas merupakan jenis usaha perorangan yang layak kamu kembangkan di lahan yang kecil. Pertimbangkan semua hal dalam pengembangan setiap usaha ini agar dapat hasil yang maksimal.*

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

77 ÷ = 11
Powered by MathCaptcha