KAMAKAMU – Masih galau mau ganti HP Flagship baru tapi keuangan lagi seret? Jangan khawatir, kamu nggak perlu stres.
Ada banyak pilihan HP flagship bekas dengan performa yang tetap tangguh, dan semuanya bisa kamu dapatkan dengan harga di kisaran 2 jutaan saja.
Jadi, buat kamu yang lagi mencari rekomendasi terbaik, yuk baca artikel ini sampai selesai!
7 HP 3 Jutaan dengan Kamera Terbaik Edisi Akhir Tahun 2024
1. Poco F3
Dilansir dari YouTube Mau Gadget ini beneran jadi pilihan yang tepat buat kamu yang suka main game berat. Ditenagai chipset Snapdragon 870 5G, performa-nya dijamin nggak akan mengecewakan.
Ditambah lagi dengan layar AMOLED yang super mulus dan kamera yang cukup mumpuni, HP ini cocok banget buat kebutuhan sehari-hari.
2. iPhone XR
Meskipun sudah cukup lama dirilis, iPhone XR masih jadi favorit banyak orang. Desainnya yang elegan dan performa yang masih oke banget buat aktivitas sehari-hari bikin HP ini tetap relevan. Apalagi kalau kamu suka ekosistem Apple, iPhone XR bisa jadi pilihan yang tepat.
3. Vivo X50
Vivo X50 punya desain yang mewah dengan kamera yang nggak kalah bagus. Fitur-fitur kameranya yang lengkap bikin kamu bisa menghasilkan foto dan video yang berkualitas. Sayangnya, chipset yang digunakan kurang begitu istimewa.
4. Sony Xperia 5 Mark III
Buat kamu yang suka fotografi, Sony Xperia 5 Mark III wajib masuk dalam list pertimbangan. Kamera HP ini punya kualitas yang sangat bagus, terutama untuk urusan video. Desainnya yang compact juga bikin HP ini nyaman digenggam.
5. Samsung Galaxy S10
Samsung Galaxy S10 masih jadi salah satu HP flagship terbaik yang pernah ada. Layar AMOLED-nya yang berkualitas tinggi dan performa yang kencang bikin pengalaman pengguna jadi sangat menyenangkan.
6. Samsung Galaxy S10e
Kalau kamu lebih suka HP dengan ukuran yang lebih kecil, Samsung Galaxy S10e bisa jadi pilihan yang tepat. Meskipun ukurannya kompak, performa HP ini nggak kalah dengan kakaknya, Samsung Galaxy S10.
7. LG Velvet 5G
LG Velvet 5G punya desain yang unik dan menarik. Performanya juga cukup kencang berkat dukungan chipset Snapdragon 765G 5G.
Sayangnya, merek LG sudah tidak memproduksi smartphone lagi, sehingga ketersediaan sparepart mungkin agak sulit.
Kesimpulan
Itu dia 7 rekomendasi HP flagship bekas dengan harga 2 jutaan yang masih worth it di tahun ini. Sebelum membeli, pastikan kamu sudah membandingkan spesifikasi dan fitur dari masing-masing HP agar bisa memilih yang paling sesuai dengan kebutuhan kamu.***