KAMAKAMU – Zulkifli Hasan, Ketua Umum PAN sekaligus Menteri Koordinator Bidang Pangan, baru-baru ini mengunjungi kediaman mantan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo, pada Rabu 13 November 2024.
Kunjungan ini menimbulkan tanda tanya di kalangan publik, terutama karena Jokowi sudah tidak lagi memegang jabatan formal. Beredar pula isu terkait dugaan kasus impor gula yang menyebutkan nama Jokowi.
3 Penyebab Toko Online Sepi Pembeli
Sindiran Pedas Dokter Tifa di Media Sosial
Dokter Tifauzia Tyassuma, yang dikenal sebagai Dokter Tifa dan aktif di media sosial, memberikan kritik keras terhadap pertemuan tersebut.
Lewat cuitan di platform X, Tifa menilai langkah Zulhas sebagai bentuk kepanikan.
“Si Zulhas ini orang ketakutan mengadu kepada orang yang salah. Dia pikir mantan bosnya, mentang-mentang masih pake baju putih, dikira masih berkuasa,” tulisnya pada Kamis 14 November 2024.
Menurut Tifa, meskipun Jokowi masih mengenakan pakaian serba putih, itu tidak mengembalikan posisinya sebagai pemimpin.
Ia juga menambahkan bahwa mantan Presiden tersebut hanya “menghalu,” merasa masih berkuasa dengan sering terlihat mondar-mandir memakai baju putih dan celana hitam, seperti masih menjadi Presiden.
Lebih lanjut, Dokter Tifa mengingatkan tentang konsep “Hukum Cakra Manggilingan,” yang berarti roda nasib akan terus berputar.
Menurutnya, setiap orang yang pernah menjabat pada akhirnya akan kehilangan pengaruh.
“Contoh, Presiden Soeharto. Gimana berkuasa dan menakutkannya 32 tahun. Pada akhirnya, yang menjungkalkan, adalah mantan menteri-menterinya sendiri,” sindir Tifa sambil menyebut Jokowi dengan nama kecilnya, Mulyono.
Selain itu, Tifa mengungkapkan bahwa kekuasaan Jokowi selama ini bergantung pada dukungan dari kelompok tertentu, yang ia sebut sebagai “9 naga” dan Beijing. Namun, kini dukungan tersebut beralih ke Presiden Prabowo.
“Sekarang 9 Naga dan Beijing, akan kemana? Ya ke Presiden @prabowo, Sang Presiden asli lah,” lanjutnya.
Tifa bahkan menyebut penampilan Jokowi sekarang terlihat “burem item kusem,” menambah kesan seram menurutnya.
Terlepas dari kritik yang beredar, kunjungan Zulkifli Hasan berlangsung dalam suasana hangat. Ia menyatakan rasa rindu kepada Jokowi dan Ibu Iriana karena sudah lama tidak bertemu.
“Saya sama bapak (Jokowi) kan lama enggak jumpa, kangen, sama Ibu. Biasanya sering diajak Bapak ke mana-mana. Lama tidak ketemu, kangen. Kalau kami silaturahmi penting banget ya,” ucap Zulhas kepada wartawan.
Dalam pertemuan tersebut, Zulhas juga secara khusus mengundang Jokowi dan Iriana untuk menghadiri acara syukuran pernikahan putri sulungnya, yang dijadwalkan pada pertengahan Desember 2024.
Jokowi mengkonfirmasi telah menerima undangan itu, meskipun tidak memberikan banyak komentar mengenai isi pertemuan.
Kunjungan ini menimbulkan spekulasi di kalangan politik, apakah ada agenda tersembunyi di balik silaturahmi tersebut.*