KAMAKAMU – Untuk kamu yang mencari laptop gaming tapi tetap bisa digunakan untuk kerja tanpa terkesan “gaming banget”, ada beberapa pilihan yang cocok.
Dalam artikel kali ini, disajikan beberapa rekomendasi laptop yang tampak profesional, namun tetap memiliki performa gaming yang kuat.
Pilihan ini pas banget buat kamu yang butuh laptop mumpuni untuk pekerjaan sekaligus nge-game, tanpa takut dimarahi istri karena terlihat terlalu “gaming.”
5 Rekomendasi Laptop Tipis untuk Mahasiswa Baru
1. Advan Wordplus
Dilansir dari kanal YouTube DKID Media rekomendasi pertama adalah Advan Wordplus, yang baru saja dirilis bulan ini dengan harga sekitar Rp7,2 jutaan.
Laptop ini sudah dilengkapi dengan sensor fingerprint dan ditenagai oleh AMD 6600H.
Meskipun belum memiliki GPU dedicated, kartu grafis bawaan AMD Radeon Graphics sudah mampu menjalankan game kompetitif hingga 100 FPS.
Untuk game Triple-A seperti Spider-Man atau God of War, laptop ini masih nyaman digunakan dengan FPS sekitar 30, tentu saja dengan resolusi dan konfigurasi grafik yang disesuaikan.
2. Acer Aspire 5 Slim A514
Dengan harga sekitar Rp9,5 juta, Acer Aspire 5 Slim A514 menawarkan spesifikasi yang cukup menarik.
Ditenagai oleh Intel Core i5 1235U, RAM 8GB, dan SSD 512GB, laptop ini juga sudah dilengkapi dengan Nvidia MX550, yang memadai untuk gaming kompetitif hingga ratusan FPS.
Desainnya yang low profile cocok buat kamu yang ingin laptop yang tidak terlalu mencolok saat digunakan untuk game di tempat kerja.
3. Acer Aspire 7 A715
Jika kamu memiliki anggaran lebih, sekitar Rp10,1 juta, Acer Aspire 7 A715 bisa jadi pilihan yang tepat.
Ditenagai oleh Intel Core i5 12450H dan GTX 1650, laptop ini memberikan performa yang lebih unggul dibandingkan Aspire 5 Slim.
Meskipun sedikit lebih tebal dan besar, dengan layar 15 inch, laptop ini bisa menjalankan game Triple-A seperti Spider-Man dan Hogwarts Legacy dengan FPS yang lebih stabil.
4. HP Victus 15 FA0116TX
Berikutnya, ada HP Victus 15 FA0116TX dengan harga sekitar Rp10,4 juta. Spesifikasinya hampir mirip dengan Acer Aspire 7, menggunakan prosesor Intel Core i5 12500H dan GTX 1650.
Namun, desain HP Victus lebih gagah dan terlihat lebih profesional, sehingga cocok bagi kamu yang mencari laptop dengan tampilan yang lebih kokoh.
5. HP Victus 15 FB009AX
Jika kamu ingin meningkatkan performa gaming tanpa menaikkan budget terlalu tinggi, HP Victus 15 FB009AX dengan harga Rp11,6 juta layak dipertimbangkan.
Ditenagai oleh Ryzen 5 5600H dan RTX 3050, performa gaming laptop ini bisa mencapai 40% lebih baik dibandingkan dengan GTX 1650.
Selain itu, laptop ini juga cocok untuk kebutuhan desain dan rendering.
6. ASUS Vivobook Pro 14
Untuk budget sekitar Rp12 juta, ASUS Vivobook Pro 14 M3401QC menawarkan spesifikasi Ryzen 7 5800H dan Nvidia RTX 350.
Salah satu fitur unggulannya adalah layar OLED dengan resolusi 2.8K, menjadikannya low profile yang cocok untuk bekerja maupun gaming dengan tampilan yang elegan.
7. Acer Swift X OLED
Dengan harga Rp21,5 juta, Acer Swift X OLED dilengkapi dengan prosesor Intel Core i7 13700H dan Nvidia RTX 4050, memberikan peningkatan performa gaming sebesar 40-60% dibandingkan pendahulunya.
Layar OLED 14,5 inch dengan resolusi WQXGA menjadikan laptop ini ideal untuk bekerja, gaming, maupun menonton film.
8. ASUS ROG Flow X13
Bagi kamu yang merupakan penggemar ROG dan menginginkan laptop kecil namun bertenaga, ASUS ROG Flow X13 bisa jadi pilihan tepat.
Perangkat ini memiliki prosesor Ryzen 9 dengan GPU RTX 4050, layar touchscreen, dan convertible, menjadikannya fleksibel untuk berbagai kebutuhan gaming maupun kerja.
9. ASUS ROG Zephyrus G14
ASUS ROG Zephyrus G14, dengan harga sekitar Rp27 juta, adalah laptop 14 inch yang ditenagai Ryzen 9 dan RTX 4050.
Laptop ini cocok untuk gaming hingga desain, dilengkapi dengan layar QHD Plus 16:10 dan teknologi ROG Nebula Display yang memberikan visual menawan.
10. ASUS ROG Zephyrus M16
Terakhir, jika budget kamu cukup besar, sekitar Rp43,3 juta, ASUS ROG Zephyrus M16 bisa menjadi pilihan terbaik.
Laptop ini menggunakan Intel Core i9 13900H dan GPU RTX 4070, yang mampu menangani semua kebutuhan gaming, desain, rendering, dan video editing dengan lancar.*