8 Mobil Paling Irit untuk Driver Taksi Online di 2024

  • Bagikan
Mobil yang hemat bbm dan cocok dipakai untuk taksi online Doc Istimewa
Mobil yang hemat bbm dan cocok dipakai untuk taksi online Doc Istimewa

KAMAKAMU – Mobil irit BBM menjadi salah satu faktor penting bagi kamu yang berprofesi sebagai driver taksi online.

Selain mengurangi pengeluaran, mobil irit juga membantu menjaga lingkungan dengan emisi yang lebih rendah.

Berikut ini adalah 8 mobil paling irit yang cocok untuk kamu, baik sebagai driver taksi online atau hanya ingin hemat BBM sebagaimana dsilansir Kamakamu.com dari kanal YouTube serba bagus pada 19 September 2024.

5 Mobil Terkuat di Bumi, Nomor 5 Milik Orang Indonesia

1. Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia

Mobil keluarga andalan ini juga terkenal irit bahan bakar. Dengan teknologi dual VVTI, Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia mampu menempuh jarak 12,5 hingga 14 km per liter. Semua ini tergantung pada cara mengemudi kamu.

Selain itu, biaya perawatan kendaraan ini masih terjangkau dibandingkan mobil-mobil lain yang lebih mahal.

2. Suzuki Ertiga

Suzuki Ertiga memiliki mesin 1.462 cc dengan 4 silinder DOHC dan CVT yang membuatnya sangat irit. Kendaraan ini mampu mencapai 14 km per liter, bahkan bisa lebih irit lagi hingga 16 km per liter jika kamu menggunakan mode Eco Driving.

Dengan kapasitas 7 penumpang, Suzuki Ertiga menjadi pilihan yang ideal untuk keluarga dan driver taksi online.

3. Honda Mobilio

Honda Mobilio masuk dalam kategori MPV yang paling irit dengan kapasitas 7 kursi. Kendaraan ini mampu menempuh 16 km per liter, cocok untuk keperluan keluarga maupun taksi online.

Walaupun harganya sedikit lebih mahal dibandingkan Toyota Agya atau Daihatsu Sigra, Honda Mobilio menawarkan kenyamanan dan keiritan yang tak kalah.

4. Toyota Calya dan Daihatsu Sigra

Toyota Calya dan Daihatsu Sigra juga merupakan pilihan populer untuk driver taksi online. Kedua Kendaraan ini mampu menempuh hingga 16 km per liter berkat teknologi dual VVTI dan fitur Eco Driving.

Dengan kapasitas 7 kursi, meskipun baris ketiga lebih cocok untuk anak-anak, mobil ini tetap menjadi salah satu yang paling efisien dan terjangkau di pasaran.

5. Toyota Agya dan Daihatsu Ayla

Kedua mobil ini dikenal sebagai salah satu mobil paling irit di kelasnya. Toyota Agya dan Daihatsu Ayla mampu menempuh jarak 19 hingga 19,5 km per liter.

Selain irit, mobil ini juga dilengkapi dengan fitur Eco Driving, sehingga kamu bisa lebih efisien dalam penggunaan bahan bakar.

6. Honda Brio

Honda Brio, dengan desain 5 seater, juga menjadi pilihan yang tepat bagi kamu yang menginginkan mobil kecil namun irit BBM.

Mobil ini bisa mencapai efisiensi hingga 20-30 km per liter, membuatnya sangat cocok untuk penggunaan sehari-hari maupun sebagai kendaraan taksi online.

7. Datsun Go Plus Panca

Datsun Go Plus Panca termasuk mobil LCGC yang menawarkan keiritan bahan bakar luar biasa. Dengan kapasitas mesin 1.198 cc, mobil ini mampu menempuh jarak 20,5 km per liter. 

Selain irit, Datsun Go Plus Panca juga bisa menampung hingga 7 penumpang, cocok untuk keluarga maupun driver taksi online.

8. Datsun Go

Datsun Go hatchback bisa menempuh jarak 23,5 km per liter dengan mesin berkapasitas 1200 cc. Walaupun sudah tidak diproduksi di Indonesia sejak 2020, Datsun Go tetap banyak dicari karena keiritannya yang luar biasa. Harganya juga relatif terjangkau, sekitar 112 juta.

Ini membuatnya menjadi mobil yang pas untuk kebutuhan taksi online di perkotaan.

Dalam memilih mobil untuk taksi online, keiritan bahan bakar menjadi faktor penting. Dari segi efisiensi, Datsun Go memang paling unggul, namun kamu juga perlu mempertimbangkan ketersediaan spare part dan kenyamanan.

Toyota Calya dan Daihatsu Sigra mungkin menjadi pilihan yang lebih umum di jalanan karena ketersediaannya yang mudah dan biaya perawatan yang terjangkau.*

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

÷ 3 = 3
Powered by MathCaptcha