BPBD Jakarta Ungkap Kronologi Kebakaran di Manggarai

  • Bagikan
Kebakaran hebat di Manggarai
Kebakaran Hebat di Manggarai / Antara

KAMAKAMU – Kebakaran hebat terjadi di pemukiman padat penduduk di Jalan Remaja, Kelurahan Manggarai, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan pada Selasa, 13 Agustus 2024.

Kepala Polisi Sektor (Kapolsek) Tebet, Kompol Murodih mengungkapkan jika api mulai Dipadamkan oleh Pemadam Kebakaran sekitar pukul 07.15 WIB.

Api berhasil dikendalikan petugas Damkar usai menjebol pagar beton pembatas komplek pertokoan tersebut.

8 Cara Mengelola Keuangan UMKM Agar Tidak Boncos

“Pagar beton di jebol di sejumlah sisi sehingga petugas leluasa melakukan penyiraman dan pagi ini sekitar pukul 07.15 WIB api berhasil dikendalikan, sekarang tinggal pendinginan,” kata Kapolsek Tebet, Kompol Murodih sebagaimana dikutip Kamakamu.com dari ANTARA.

Lebih lanjut, Murodih mengungkapkan belum diketahui pasti penyebab kebakaran di Manggarai tersebut.

Meski begitu, dugaan sementara setelah dilakukan penyelidikan, kebakaran disebabkan oleh hubungan arus pendek listrik.

Wilayah Terdampak

Kebakaran hebat di Manggarai pagi tadi itu terjadi di dua RT yakni di RW 06 dan RW 12.

Hingga saat ini, pihak kepolisian bekerjasama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta masih melakukan pendataan jumlah rumah yang terbakar dan jumlah korban yang terdampak.

Jumlah Korban

Sementara itu, dari hasil penyelidikan, BPBD DKI Jakarta mengungkapkan sebanyak 7 orang terluka akibat kebakaran tersebut.

“Tujuh korban luka sudah ditangani petugas,” kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji di Jakarta, Selasa.

Waktu Kebakaran

Lebih lanjut, Adji menyebut kebakaran hebat tersebut terjadi sekitar pukul 02.33 WIB. Ratusan personel Damkar dikerahkan untuk memadamkan si jago merah itu sehingga pada pukul 09.30 WIB api berhasil dijinakan.

“Objek kebakaran sendiri yaitu rumah tinggal,” tutur Isnawa.

Selain itu, kebakaran hebat itu menyebabkan 3.019 dari 1.050 KK terpaksa mengungsi ke tempat yang lebih aman.

Lokasi pengungsian korban terdampak itu di Pergudangan Infinia Jalan Minangkabau, Masjid Al Falah, RW 07 dan SD 05 Manggarai RW 09.

“Ada 21 RT dari dua RW yang terdampak kebakaran,” katanya.

Isnawa mengatakan  petugas saat ini masih berjibaku untuk menangani dampak dari kebakaran.

Sedangkan untuk penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwajib.*

Penulis: Agus SalimEditor: Agus Salim
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

45 − 39 =
Powered by MathCaptcha